Tanda-tanda kebesaran Allah terlihat pada kening seorang bayi di Kabupaten Malang. Bayi yang lahir pagi hari tanggal 26 Januari 2012 lalu itu, terdapat lafadz Allah pada bagian kening.
Bayi pasangan Ericha Rahmawanto (34) dan Shinta Dwi Yanuarsasu (27), warga Jalan Ringin Raya Desa Gedogwetan, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang tersebut, diberi nama Razeeka Orla Zaidafahad. "Yang mengetahui pertama kali istri saya mas. Ini semua atas karunia Allah," terang Rahmawanto.
Kata dia, Razeeka adalah anak ketiga. Razeeka lahir di Panti Nirmala, Kota Malang melalui operasi cecar pada pagi hari. Saat lahir, Razeeka mempunyai bobot 2,7 kilogram dengan panjang badan 46 centimeter. "Razeeka adalah anak kami yang ketiga. Seluruh anak saya lahir secara cecar," terangnya.
Sementara itu, saat menimang buah hatinya yang masih berumur 19 hari, Shinta mengaku tidak punya firasat apapun begitu tahu ada lafadz Allah di kening anaknya. Menurut dia, sesaat setelah dilahirkan, ia sudah melihat ada tanda menyerupai tonjolon daging kecil pada bagian kening diatas alis mata sebelah kiri.
Tanda lahir itu makin terlihat jelas saat usia Razeeka terus bertambah. Hanya saja, tanda berlafadz Allah itu terkadang tidak begitu terlihat sempurna. "Saat lahir, saya sudah tahu. Ketika kami bawa kontrol dan observasi, baru kemudian tanda lafadz itu semakin jelas," ucap Shinta, Ibu Kandung Razeeka yang berjenis kelamin perempuan itu.
Ia menambahkan, selama dalam kandungan, ia tidak merasakan sesuatu hal yang ganjil. Hanya saja, pernah bermimpi menggelar pengajian dengan berbusana putih-putih yang lokasinya, tidak berada di Malang. "Kalau mimpi pernah. Pernah mimpi mengaji tapi kok bukan di Malang. Tapi di suatu tempat," pungkas Shinta yang selalu menyempatkan mengaji berdua dengan suaminya.
0 komentar:
Posting Komentar